Tangkapan layar unggahan kalimat perpisahan Wagub Jatim Emil atas kepergian ayahnya Hermanto Dardak. (foto: IG @emildadak).

SURABAYA, iNews.id - Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) mengunggah kalimat perpisahan menyentuh atas kepergian ayahya, Hermanto Dardak. Kalimat itu dia unggah di akun Instagram pribadinya @emildardak. 

"Farewell my lifelong inspiration. Im so proud to have you as my father. This is your favorite song (My Way Frank Sinatra). Kalimat itu berarti "Selamat tinggal inspirasi hidupku. Saya sangat bangga memiliki Anda sebagai ayahku". 

Pada unggahan tersebut Emil juga menyertakan foto ayahnya, lengkap dengan backsound lagu "May Way" dari Frank Sinatra. Menurut Emil, lagu tersebut merupakan lagu favorit sang ayah.

Diketahui Hermanto Dardak meninggal karena kecelakaan di Jalan Tol Ruas Pemalang Batang KM 341+400 Jalur/B, Sabtu (20/8/2022) pukul 03.25 WIB. 

Kecelakaan bermula saat ayah dari Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak itu mengendarai mobil Toyota Innova nopol B.2739.UFZ menempuh perjalanan masuk dari GT Kalikangkung dengan tujuan Jakarta yang melaju di lajur 2 dengan kecepatan 100 km/jam.


Editor : Ihya Ulumuddin

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network