Waduk Cerme, tempat ketiga korban tewas tenggelam, Rabu (27/1/2021). (Foto: Sindonews/Ashadi Iksan)

GRESIK, iNews.id - Tiga pelajar tewas di waduk Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, Rabu (27/1/2021) petang. Mereka tewas tenggelam sesaat setelah bermain hujan-hujan di sekitar waduk. 

Ketiga korban masing-masing Trisnia Rahma Inayati (15), Eka Fitria (15) dan Yulia Andini (13). Ketiganya warga Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Gresik.

Informasi yang dihimpun, ketiga korban dan dua pelajar lainnya bermain hujan di dekat Waduk Cerme sekitar pukul 15.00 WIB. Mereka yakni Trisnia, Fitria, Andini dan dua temannya, Wilis dan Selvi.

Semula mereka hanya bermain di atas tanggul waduk. Kemudian, satu di antara mereka, Fitri, turun ke dalam waduk sedalam 3 meter itu. Saat itu Fitri sempat dilarang. Pasalnya dia tidak bisa berenang

Benar juga, begitu turun berenang, Fitri langsung tenggelam. Fitri lantas berteriak meminta tolong rekan-rekannya. Tanpa pikir panjang, Yulia Andini turun memberikan pertolongan. Namun, dia juga ikut tenggelam. Kemudian, Tania juga berusaha memberikan pertolongan dan bernasib sama.

Panik, teman ketiga korban, Silvi lantas berlari meminta pertolongan warga. Namun, usaha tersebut gagal. Sebab, ketiga temannya sudah tenggelam ke dalam waduk. 


Editor : Ihya Ulumuddin

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network