Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto berdiskusi bersama Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarijono dan Wali Kota Eri Cahyadi, Senin (27/9/2021). (istimewa).

Adi menambahkan, Sekjen Hasto juga berpesan untuk memperkuat kolaborasi menjaga roda pemerintahan agar berjalan dengan baik. "Komunikasi antara eksekutif dan legislatif harus terus ditingkatkan untuk kesejahteraan masyarakat," ujar Adi.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menambahkan, pihaknya terus mendorong program-program kerakyatan. "Masa pandemi ini fokus kami adalah soal SDM, terkait jaminan kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan rakyat. Ini sesuai arahan Ibu Megawati agar selalu berinovasi melahirkan program pro rakyat," ujarnya.

Hasto juga tampak mengapresiasi keberadaan anak-anak muda yang kebetulan sedang berdiskusi di kantor DPC PDI Perjuangan. "Rekrutmen dan penggalangan harus terus dilakukan, termasuk menyasar kaum milenial, sebagai paras masa depan bangsa," kata Hasto.

Sebelum meninggalkan kantor DPC, Hasto menyampaikan apresiasi kepada para pengurus yang telah menghidupkan kantor partai. Meski pemilu masih jauh, kantor partai tetap hidup dalam beragam aktivitas membantu masyarakat.

Karena itu, Hasto berjanji akan mengirimkan hadiah untuk DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya. "Beliau akan mengirim lukisan Bung Karno dan Bu Mega," kata Adi.  


Editor : Ihya Ulumuddin

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network