Korban pengendara motor diketahui berinisial AV, pelajar asal Desa Turi, Kecamatan Jetis, Ponorogo. Korban mengalami sejumlah luka dan langsung dilarikan ke RSUD dr Harjono untuk mendapatkan perawatan medis.
Warga setempat ikut membantu proses evakuasi sebelum petugas kepolisian tiba di lokasi kejadian untuk penanganan lanjutan.
Unit Satlantas Polres Ponorogo segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah menerima laporan. Pemeriksaan saksi juga dilakukan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan pemotor masuk kolong mobil di Ponorogo.
Polisi masih mendalami dugaan kondisi jalan licin dan manuver mendadak mobil boks sebagai faktor pemicu insiden tersebut. Kasus kecelakaan ini sudah dalam penanganan polisi setempat.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait