Gerai JD Sport di Pakuwon Mall Surabaya. (iNews.id/Ihya Ulumuddin).

Dia berharap gerai baru tersebut bisa memberi kemudahan bagi pelanggan dalam mendapatkan lini produk-produk olahraga dan gaya hidup aktif dari merek-merek ternama. Selain itu bisa menjadi destinasi favorit yang dipercaya oleh pelanggan untuk menemukan produk terkini yang dibutuhkan, mulai dari dewasa hingga balita.

Untuk memeriahkan peresmian gerai pertama di Surabaya, JD Sports memberikan kejutan daily drop yang istimewa, dengan lebih dari 1.900 produk pilihan yang sedang hits dan menjadi favorit para pencinta sneakers saat ini. Beberapa di antaranya Nike Dunk, adidas Samba OG, Air Jordan 1, dan masih banyak lagi. 

"Para pengunjung yang hadir saat peresmian gerai pada 26-27 Oktober 2023 juga dapat menikmati beragam kegiatan seru, termasuk free hair cut, free nail art. Pelanggan yang berbelanja minimal Rp2 juta juga berkesempatan memilih dua dari berbagai pilihan hadiah," ujarnya. 

Diketahui, pembukaan gerai baru ini juga menghadirkan atlet lari jarak jauh, peraih tujuh medali emas SEA Games, Ricky Harun dan Agus Prayogo pada 28 Oktober dalam acara SK Fun Run. Setelah itu akan ada sesi talkshow bersama kedua atlet tersebut. 


Editor : Ihya Ulumuddin

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network