Hasyim mengungkapkan, Batata harus berhenti melakukan aktivitas berat dalam waktu yang cukup lama untuk memulihkan cederanya.
"Istirahat selama kurang lebih dua bulan," ucap Hasyim.
Jika melihat waktu yang dibutuhkan untuk pemulihan cedera Batata dan jadwal Liga 1 2021, maka sudah bisa dipastikan Persela tidak akan diperkuat Batata selama seri pertama.
Selama seri pertama, praktis Persela hanya memainkan dua pemain asing, yakni Ivan Carlos dan Demerson Bruno Costa. Satu lagi pemain asing Asia, Jabar sharza berkewarganegaraan Afghanistan belum bisa masuk ke Indonesia karena terkendala keimigrasian.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait