Ganjar Pranowo saat acara temu daerah BEM Nusantara Jawa Timur di Universitas Dr Soetomo (Unitomo) Surabaya, Sabtu (23/9/2023). (Foto: Masdarul KH)

"Percepatan pembangunan jaringan dan infrastruktur digital yang terjangkau harus dilakukan secara merata. Internet kita mesti cepat, karena percuma ada pendampingan dan pelatihan kalau infrastruktur internet kita tidak mendukung," ucapnya.

Dengan internet cepat, anak muda Indonesia lanjut Ganjar bisa terus berkreasi dan berinovasi. Diyakininya, anak muda Indonesia mampu bersaing di dunia digital ketika infrastrukturnya memadai.

"Dan anak muda sekarang suka berkarya di kafe, di pantai dan tempat-tempat lain. Kalau tak ada fasilitas internet ya tidak bisa," ujarnya.

Selain itu, Ganjar juga ingin menbuat industrialisasi gadget di Indonesia. Saat ini lanjut dia, kepemilikan laptop dan gadget di Indonesia masih cukup rendah jika dibanding negara maju lainnya.

"Dengan Singapura kita kalah jauh, hampir semua orang di sana punya laptop dan gadget. Maka ke depan industrialisasi laptop dan gadget dalam negeri harus dibuat agar pemerataan bisa terjadi," katanya.

Selain soal ekonomi digital, dalam kesempatan itu Ganjar memaparkan ide dan gagasannya tertkait membangun Indonesia Emas 2045. Isu khusus untuk kalangan muda disampaikan Ganjar, misalnya mental health, lingkungan, pendidikan, anti korupsi dan lain sebagainya.


Editor : Donald Karouw

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network