Seorang pria berinisial ZA, warga Kelurahan Pejagan, Kabupaten Bangkalan, ditangkap polisi karena menganiaya ibu kandungnya berulang kali. (Foto: Taufik Syahrawi).

BANGKALAN, iNews.id – Seorang pria berinisial ZA, warga Kelurahan Pejagan, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur tega menganiaya ibu kandungnya berulang kali. Penganiayaan itu dipicu karena kesal kalah judi online (judol).

Puncaknya, korban berinisial ZA yang ketakutan akhirnya minggat dari rumah. Korban kemudian melaporkan perbuatan anaknya ke polisi.

Kapolres Bangkalan, AKBP Hendro Sukmono menjelaskan, kronologi kejadian berawal dari kekalahan ZA dalam judi online sebesar Rp15 juta. Pelaku melampiaskan amarahnya dengan menyeret dan memukuli ibunya. 

"Tersangka ini meminta uang kepada ibunya untuk main judi slot yang mana ibunya memberikan uang Rp100.000 terlebih dahulu tersangka tidak puas kemudian melakukan pengancaman dengan obeng akhirnya si ibu menyerahkan sisanya Rp400.000 itu pada 12 Desember 2024," ujar AKBP Hendro Sukmono, Kamis (6/3/2025).

Bahkan, kata dia adik perempuan korban yang mencoba melindungi sang ibu turut menjadi sasaran kekerasan, ditendang oleh pelaku. Insiden ini sempat direkam secara diam-diam oleh adik korban, yang kesal dengan perilaku kakaknya.


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network