SURABAYA, iNews.id - Sekitar 10.000 pendukung calon presiden Ganjar Pranowo tumplek blek di Lapangan Jeruk, Lakarsantri, Kota Surabaya, Minggu (3/9/2023) pagi. Mereka mengikuti Festival Merah Putih yang diinisiasi kelompok relawan Network For Ganjar Presiden (NFGP).
Kegiatan itu diisi dengan kegiatan senam pagi, kesenian reog hingga pembagian door prize. Hadir Ketua Taruna Merah Putih (TMP) Jawa Timur, Eri Cahyadi, yang juga Wali Kota Surabaya.
Selain Caleg PDI Perjuangan Hadrean Renanda dan Ketua TMP Kota Surabaya Aryo Seno Bagaskoro. Hadir juga tokoh relawan, Tedi Supriadi dan Siti Rafika, salah satu inisiator NFGP Ivan Sadik.
Ketua TMP Jawa Timur, Eri Cahyadi, meminta semua warga yang hadir untuk solid dan memperjuangkan Calon Presiden Ganjar Pranowo, yang diusung PDI Perjuangan.
Editor : Ihya Ulumuddin
Artikel Terkait