Sopir Diduga Ngantuk, Mobil Tabrak Emak-emak Naik Motor hingga Tewas di Jombang
JOMBANG, iNews.id - Minibus menabrak emak-emak yang mengendarai sepeda motor hingga tewas di Desa Plumbon Gambang, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang, Kamis (15/12/2022). Kecelakaan terjadi diduga akibat sopir mobil mengantuk.
Saking kerasnya tabrakan, mobil itu juga terpental dan menyangkut ke pohon yang berada di tepi jalan.
Korban Eni Sopiati (47), warga setempat, tewas di lokasi kejadian. Motor yang dikendarainya hancur dan tertindih di bawah mobil.
Saksi mata, Alif, menuturkan peristiwa bermula saat minibus Suzuki APV bernomor polisi S 1022 XA yang dikemudikan Bagus Hari Pramono, warga Papar, Kediri, melaju dengan kecepatan tinggi.
"Kendaraan dari arah Kediri ke Jombang, terus ibunya dari arah berlawanan," ucap Alif.
Saat melintas di TKP, Bagus diduga mengantuk. Sehingga mobilnya oleng ke kanan dan menabrak Eni yang mengendarai motor matic dengan nomor polisi S 2264 XO dari arah berlawanan.
"Katanya tadi sedikit ngantuk. Korban meninggal dunia di tempat, satu orang, ibu-ibu," ucapnya.
Selain mengamankan pengemudi mobil untuk dimintai keterangan, petugas juga mengevakuasi kedua bangkai kendaraan ke Kantor Satlantas Polresta Sidoarjo guna proses lebih lanjut.
Editor: Rizky Agustian