Sehari, 4 Dokter di Jatim Meninggal Dunia karena Covid-19
JAKARTA, iNews.id – Duka kembali datang dari dunia medis Indonesia. Dua dokter meninggal dunia karena positif Covid-19. Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) juga mencatat pada Minggu (12/5/2020) lalu, empat dokter di Jawa Timur wafat karena terpapar virus ini.
Dua dokter yang meninggal tersebut yaitu dr Maya Norismal Pasaribu dan dr Djoko Wijono. Maya merupakan dokter di Sumatera Utara, meninggal dunia pada Jumat, (10/7/2020) pekan lalu.
"Almarhumah dr Maya Norismal Pasaribu meninggal di Rumah Sakit Hermina, Medan. Dia anggota IDI Labuhan Batu Utara," kata Halik, Jumat (17/7/2020).
Halik menjelaskan, dari hasil pemeriksaan rapid dan PCR, Maya dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil rapid test dan dilanjutkan swab test menggunakan PCR. Memprihatinkannya, dia meninggal dalam kondisi mengandung.
Sementara itu, Djoko Wijono meninggal pada Minggu (12/5/2020). PB IDI menyatakan, pada hari itu lima dokter meninggal dunia, dengan empat di antaranya karena Covid-19.
"Pertama dr Budi Luhur dari Gresik, dr Deni Chrismono dari Surabaya, dr Arief Agoestono dari Lamongan, dan dr Djoko Wiyono dari Surabaya," kata Halik. Menurut dia, istri Arief juga meninggal dunia karena Covid-19.
Sementara satu dokter lain yang meninggal namun bukan karena Covid-19 yakni dr Paulina Lumintang asal Surabaya yang meninggal akibat sakit hepatitis B.
"Dokter Paulina sakit hepatoma, riwayat hepatitis B," tuturnya.
Editor: Zen Teguh