Mobil Rombongan Pesta Pernikahan Terguling di Bojonegoro, Satu Tewas
BOJONEGORO, iNews.id – Kecelakaan maut terjadi di Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (25/11/2017) sore. Sebuah mobil minibus berisi belasan penumpang rombongan undangan pesta pernikahan terguling di jalan raya penghubung Blora, Jawa Tengah dengan Babat Lamongan. Akibatnya, satu korban meninggal dunia dan belasan lainnya luka-luka.
Kecelakaan ini terjadi tepatnya di Desa Ngulanan, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro. Minibus yang dinaiki 16 penumpang dari Desa Kalisumber, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro ini rencananya menghadiri acara pernikahan di Kecamatan Babat, Lamongan.
Sejumlah saksi mengatakan, peristiwa tersebut bermula saat minibus Elf K1163HN yang dikemudikan Purnomo, warga Desa Menden, Kecamatan Cepu Blora, melaju dari arah barat dengan kecepatan tinggi. Saat mendekati tempat kejadian, mobil tiba-tiba oleng dan terguling di tengah jalan.
Satu korban meninggal dunia setelah terjepit badan kendaraan. Korban meninggal diketahui bernama Rianto, warga Desa Kalisumber, Kecamatan Tambakrejo. Sementara belasan penumpang lain mengalami luka ringan dan berat. “Kemungkinan sopirnya mengantuk makanya mobilnya oleng dan terguling,” kata saksi kejadian, Sukron yang ditemui di lokasi kecelakaan.
Korban yang luka-luka selanjutnya langsung dievakuasi petugas kepolisian ke rumah sakit terdekat. Kasus kecelakaan maut ini kini masih ditangani petugas Unit Laka Lantas Satuan Lalu Lintas Polres Bojonegoro.
Editor: Maria Christina