Longsor di Pacitan Rusak 4 Tiang PLN, Aliran Listrik Padam
PACITAN, iNews.id – Banjir dan longsor yang terjadi di Pacitan, Jawa Timur (Jatim) Minggu (4/10/2020) mengakibatkan empat tiang kabel jaringan listrik milik PLN roboh dan rusak. Akibatnya, aliran listrik di sekitar lokasi longsor padam.
Longsor terjadi di jalur Pacitan-Treanggalek tepatnya di Dusun Kepuh, Desa Bodag, Kecamatan Ngairojo, Pacitan. Jalur provinsi itu tertutup material longoran berupa batu dan tahan.
Kepala BPBD Pacitan, Didik Alih Wibowo mengatakan, saat ini terjadi pemadaman aliran listrik untuk ratusan pelanggan. Sementara petugas dan warga masih melakukan pembersihan material longsor dan batang pohon yang tumbang.
"Terjadi pemadaman listrik akibat longsor ini. Kami masih terus pantau," katanya, Minggu (4/10/2020).
Salah satu warga, Ardiantoro mengatakan, longsor ini terjadi pada Minggu (4/9/2020) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB. Awalnya, hujan deras terjadi sejak Sabtu (3/10/2020) pukul 22.00 WIB. Tiba-tiba tebing di lokasi longsor dan material menutup badan jalam.
Mengetahui adanya longsor, warga setempat berusaha membersihkan material dan mengatur aliran air. Tujuannya, selain agar longsor tidak membesar juga agar jalur bisa dilalui kendaraan.
“Longsor terjadi tadi. Saat ini warga sedang membersihkan material longsor,” katanya.
Editor: Umaya Khusniah