Ketua DPW Perindo Jatim Sebut Kemampuan Komunikasi Jadi Kunci Kemenangan
SURABAYA, iNews.id - Kader Partai Perindo diminta bekerja maksimal untuk memenangkan Pemilu 2024. Caranya dengan turun ke bawah dan berkomunikasi aktif dengan masyarakat.
Ketua DPW Partai Perindo Jatim, Letjen TNI (Purn) R Wisnoe Prasetja Boedi menuturkan, kemampuan komunikasi dari kader Perindo akan menjadi kunci kemenangan. Lewat strategi itu tidak ada lagi wilayah tertentu menjadi milik satu partai dan sulit untuk dimasuki partai lainnya.
“Tidak boleh kita pesimis, jadi kita yakin bisa. Jadi berkomunikasi dengan warga masyarakat dengan visi misi kesejahteraan yang diusung oleh Perindo,” katanya di sela-sela Silaturahim Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo Dr TGB HM Zainul Majdi di kantor DPW Partai Perindo Jawa Timur, Minggu (2/4/2023).
Dia melanjutkan, dengan sering komunikasi dan turun ke masyarakat, maka mereka akan lebih mengenal, ehingga kader Perindo bisa mendapatkan amanah dari warga masyarakat. “Turun ke masyarakat dengan hati dan pasti akan mendapatkan amanah dari masyarakat,” katanya.
Diketahui, acara silaturahmi ini juga dihadiri Ketua Harian Nasional Partai Perindo TGB Zainul Majdi. Kehadiran TGB pun disambut antusias para kader dan menjadi pemompa semangat para Bacaleg Partai Perindo untuk menyongsong Pemilu 2024.
Editor: Ihya Ulumuddin