Kemudi Rusak, Truk Kapas di Jombang Tabrak PJU dan Toko hingga Hancur
JOMBANG, iNews.id - Truk pengangkut kapas di Jombang terguling usai menabrak tiang Penerangan Jalan Umum (PJU) dan toko di Jalan Raya Jombang, Jumat (20/1/2023). Akibatnya tiang PJU riboh dan bangunan toko jebol. Beruntung sopir truk maupun pemilik toko selamat.
Saksi mata menjelaskan, peristiwa kecelakaan bermula saat truk pengangkut kapas itu melaju dari Jombang ke arah Surabaya. Saat melintas di tempat kejadian perkara (TKP), tiba-tiba truk belok ke kiri dan langsung menabrak tiang PJU.
Kencangnya laju truk, membuatnya terus melaju menabrak pagar dan toko di tepi jalan hingga hancur. Beruntung, saat kejadian, pemilik maupun pekerja toko bahan makanan tersebut belum ada yang datang, sehingga tidak ada yang menjadi korban.
Editor: Ihya Ulumuddin