Kecelakaan Bus Anggun Krida Masuk Jurang 20 Meter di Bondowoso, 11 Penumpang Terluka
SITUBONDO, iNews.id –Kecelakaan lalu lintas tunggal Bus PO Anggun Krida rute Bondowoso-Surabaya, masuk ke jurang sedalam 20 meter di Jalur Pegunungan Arak-Arak, Kabupaten Bondowoso, Minggu (23/11/2025). Akibat insiden ini, sedikitnya 11 penumpang mengalami luka-luka, beberapa di antaranya menderita patah tulang.
Kondisi bus bernopol N 7647 UR ini mengalami kerusakan parah dengan posisi terbalik di dasar jurang. Beruntung, laju bus terhalang oleh sejumlah pohon jati sehingga tidak mencapai dasar jurang terdalam.
Diperoleh informasi, kecelakaan terjadi saat bus yang dikemudikan oleh Mohammad Syaifuddin (55), warga Tenggarang, Bondowoso, melaju dari arah Bondowoso menuju Surabaya.
Berdasarkan informasi sementara dan olah TKP awal, kronologi kecelakaan bermula ketika bus tiba di lokasi yang dikenal sebagai turunan tajam.
Sopir diduga tidak bisa menguasai bus karena kondisi jalanan yang menikung tajam dan licin akibat hujan. Bus tersebut hilang kendali, menabrak pembatas jalan, dan langsung jatuh ke jurang.
Belasan penumpang sempat terpental dan terjepit di dalam kabin bus. Warga setempat segera melakukan evakuasi darurat.
11 penumpang berhasil dievakuasi dan langsung dilarikan ke Puskesmas Wringin Bondowoso.
"Tujuh korban dilaporkan alami luka berat dan patah tulang. Dua di antaranya harus dirujuk ke RSUD Koesnadi Bondowoso untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut," ujar IPDA Hariyanto, Kanit Gakkum Satlantas Polres Situbondo.
Polisi saat ini masih melakukan olah TKP lanjutan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan, mengingat kondisi jalan di Jalur Pegunungan Arak-Arak dikenal sempit, menikung tajam, dan penuh jurang. Area kejadian kini telah dipasang police line.
Editor: Kastolani Marzuki