get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Bangkalan, 2 Orang Tewas

Kecelakaan Beruntun di Pasuruan, Truk Kontainer Tabrak 2 Kendaraan di Lampu Merah

Selasa, 24 Juni 2025 - 20:04:00 WIB
Kecelakaan Beruntun di Pasuruan, Truk Kontainer Tabrak 2 Kendaraan di Lampu Merah
Kecelakaan beruntun terjadi di simpang empat Patung Sapi, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (24/6/2025). (Foto: Jaka Samudra).

PASURUAN, iNews.idKecelakaan beruntun terjadi di simpang empat Patung Sapi, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (24/6/2025). Truk kontainer menabrak dua mobil bak terbuka yang tengah berhenti di lampu merah.

Insiden ini menyebabkan satu orang terluka parah. Kejadian tersebut bermula saat truk kontainer melaju dari arah Malang menuju Surabaya. 

Diduga karena rem blong, truk tak mampu berhenti dan menghantam truk serta mobil pikap yang sedang menunggu lampu hijau. Benturan keras pun tak terhindarkan dan sopir kontainer terjepit di dalam kabin yang ringsek parah di bagian depan.

Dalam video amatir yang beredar, warga bersama polisi mengevakuasi sopir yang terluka parah. Korban langsung dilarikan ke fasilitas medis terdekat untuk penanganan lebih lanjut.

"Dugaan sementara pengemudi kurang hati-hati sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya," ujar Iptu Joko.

Dia menuturkan, kasus kecelakaan tersebut kini ditangani oleh Polsek Pandaan. "Untuk barang bukti telah diamankan Polsek Pandaan," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut