JEMBER, iNews.id - Longsor yang terjadi di kawasan Gunung Gumitir menutup akses jalan perbatasan antara Kabupaten Jember dengan Banyuwangi, Jumat 16 Maret 2018. Akibatnya, material longsor yang menutup jalan menyebabkan kemacetan sepanjang 3 Km.

Tanah longsor menyebabkan jalan penghubung mengalami macet total. Hal itu lantaran sejumlah kendaraan roda empat dan roda dua harus menunggu proses pembersihan tanah longsor dan pohon tumbang.

Kawasan Gunung Gumitir merupakan daerah rawan longsor karena kawasan tebing itu merupakan struktur tanah yang labil, sehingga hujan deras yang mengguyur selama beberapa jam bisa berdampak terjadinya tanah longsor di jalur perbatasan Kabupaten Jember dengan Banyuwangi itu.

Video Editor: Khoirul Anfal


Editor : Dani M Dahwilani

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network