JOMBANG, iNews.id - Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo TGB HM Zainul Majdi silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Ulum Tambak Beras, Jombang, Jawa Timur, Senin (24/10/2022).
Kedatangan TGB disambut hangat putri pendiri NU, Hj Nyai Machfudhoh Wahab Chasbullah dan Hj Nyai Hisbiah Wahab Chasbullah di ndalem kasepuhan.
Nyai Machfudhoh pun menyampaikan syukurnya karena kedatangan TGB. Pada kesempatan tersebut, putri pendiri Nahdlatul Ulama KH Wahab Chasbullah ini menanyakan kabar Cucu Pahlawan Nasional TGKH M Zainuddin Abdul Madjid ini.
"Berarti sekarang posisinya di Partai Perindo sebagai apa," tanya Nyai Machfudhoh.
"Saya sekarang Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo Nyai," jawab TGB.
Sesepuh muslimat NU ini pun mendoakan supaya TGB dapat terus berkiprah dan memberikan yang terbaik bagi umat.
TGB mengatakan, silaturahmi ke Ponpes Bahrul Ulum ini sekaligus menyambung hubungan antara pendiri NU dengan pendiri Nahdlatul Wathan (NW), Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI), dan Nahdlatul Banat Diniyah Islamiyah (NBDI).
"Tadi sebelum ke sini mengisi seminar nasional di Ponpes Tebuireng," katanya.
Pada kesempatan tersebut, TGB sekaligus memperkenalkan jajaran Pengurus DPP Partai Perindo, ada Waketum Boyke Novrizon, Ketua Bidang Strategi Nanang Firdaus.
Sementara dari DPW Perindo Jawa Timur ada ketuanya HM Mirdasy, sekretaris H Badaruddin. Hadir juga Ketua DPD Perindo Jombang H Tohari.
Di tempat yang sama, HM Mirdasy mengaku, memiliki hubungan yang baik dengan Ponpes Bahrul Ulum, Tambak Beras. Ia pun beberapa kali berjumpa dengan Nyai Hj Machfudhoh. "Senang sekali, kami selalu diterima dengan baik," katanya.
Kedatangan di sejumlah Ponpes di Jombang ini, sambung Mirdasy, berbarengan dengan rangkaian agenda hari santri. Diakuinya, peran santri untuk Indonesia cukup besar.
"Pak TGB tadi memberikan dorongan ketika datang ke ponpes supaya santri terus memberikan kiprah terbaik," ujarnya.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait