Sejumlah warga binaan dan pegawai Lapas Jombang saat berlatih menari kolosal menjelang pemecehan rekor MURI di HUT ke-74 RI. (Foto: iNews/Mukhtar Bagus)

JOMBANG, iNews.id – Ratusan narapidana (napi) atau warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Jombang antusias mengikuti latihan menari kolosal, Kamis (15/8/2019). Mereka begitu bersemangat, mengikuti irama musik ‘Indonesia Bekerja Indonesia Jaya’.

Meski tak selincah penari sungguhan, namun mereka begitu percaya diri melonggok dan menggoyangkan kepala. Waktu tiga minggu bagi mereka untuk berlatih, rupanya cukup membuat kagum mereka yang menonton.

“Seru sekali. Seperti sedang tidak berada di penjara. Baru kali ini menari. Kaku-kaku sedikit tidak masalah,” ucap seorang peserta sekaligus warga binaan, Kamis (15/8/2019).

Kepala Lapas II B Jombang Wachid Wibowo mengatakan, tari kolosal ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Republik Indonesia (RI). Acara ini nantinya akan digelar serentak di seluruh Lapas di Indonesia.

“Selain untuk memeriahkan kemerdekaan. Tari ini juga untuk memecahkan rekor MURI (Museum Rekor Indonesia). Ada 200.000 perserta yang terlibat dari berbagai Lapas. Nah untuk di sini, tarian dipandu langsung Lapas kelas I Tengeran lewat videoconference,” katanya, Kamis (15/8/2019).

Wachid menambahkan, selain untuk memecahkan rekor MURI, tarian kolosal tersebut juga dimaksudkan untuk memberikan semangat kepada para napi, jika mereka juga bisa berkarya meski tinggal di dalam penjara.

“Alhamdulillah, respons mereka baik sekali. Semua semangat,” ucapnya.

Menurutnya, jumlah warga binaan yang ingin ikut sebenarnya cukup banyak. Sayang, lokasi yang digunakan untuk menari terbatas.

“Jadi peserta kami secukupnya saja dengan kondisi lapangan di Lapas. Namun semuanya sangat bersemangat,” tuturnya.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network