PASURUAN, iNews.id - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD berziarah ke makam Mbah Ratu Ayu atau Syarifah Khadijah, Jumat (12/1/2024). Makam tersebut berada di daerah Kelurahan Kersikan, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur (Jatim).
Pada kesempatan itu, Mahfud mengatakan Mbah Ratu Ayu merupakan tokoh perempuan penyebar agama Islam keturunan Kerajaan Mataram. Semangat perjuangannya dinilai dapat menjadi contoh generasi saat ini.
"Melalui sejarah hidup beliau kita bisa mewarisi semangat perjuangan dan kelurusannya di dalam membimbing masyarakat,” ujar Mahfud.
Dia menuturkan, sebagai perempuan penyebar agama Islam yang punya banyak pengikut, Mbah Ratu telah menciptakan pemimpin-pemimpin dan pejuang besar semasa hidupnya.
“Sehingga jasanya itu patut dikenang dan pelanjut-pelanjutnya juga membimbing masyarakat untuk kebaikan. Sehingga patut diteladani,” tutur pasangan Capres Ganjar Pranowo itu.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait