Suasana TKP kecelakaan Bus Restu di Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur (Jatim), Senin (1/4/2024) pagi. (Foto: iNews/Jaka Samudra)

PASURUAN, iNews.id - Kecelakaan lalu lintas di jalur mudik Lebaran 2024, tepatnya di Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur (Jatim), Senin (1/4/2024) pagi. Bus Restu membawa sembilan penumpang menabrak truk dari belakang hingga menyebabkan satu orang tewas.

Korban tewas merupakan sopir bus karena terjepit kendaraan yang ringsek di bagian depan. Identitasnya diketahui bernama Eko Suyatno warga Ngawi, Jawa Timur.

Proses evakuasi korban berlangsung dramatis dan memakan waktu karena tubuhnya terjepit. Selanjutnya polisi dibantu mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat, sedangkan sembilan penumpang mengalami luka ringan dan dilarikan ke Puskesmas Purwodadi.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan Iptu Ahmad Khunaefi mengatakan, kronologi kecelakaan bermula saat Bus Restu berpenumpang sembilan orang ini melaju dari arah Malang menuju Surabaya atau selatan ke utara.

"Saat di lokasi jalan menurun, sopir bus diduga tidak bisa menguasai laju kendaraan hingga menabrak truk di depannya," ujar Khunaefi, Senin (1/4/2024).

Menurutnya saat ini kedua bangkai kendaraan masing-masing bus dan truk dibawa ke Pos Lalu Lintas Purwodadi untuk kepentingan penyelidikan. Arus lalin yang menghubungkan Malang-Surabaya kembali lancar.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network