Ilustrasi Covid-19. (Foto: Istimewa)

PAMEKASAN, iNews.id – Jumlah pasien positif Covid-19 di Pamekasan, Jawa Timur (Jatim) bertambah enam orang pada 28 Oktober 2020. Mereka berasal dari enam kecamatan berbeda.

Juru Bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pamekasan, Sigit Priyono mengatakan, pasien baru ini berasal dari Kecamatan Tlanakan, Pakong, Pademawu, Larangan, Galis dan Proppo.

"Warga yang positif ini, satu di antaranya laki-laki, sedangkan lima lainnya perempuan," kata Sigit, yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Kamis (29/10/2020).

Dengan adanya tambahan enam kasus tersebut, hingga 28 Oktober 2020 jumlah akumulatif warga Pamekasan yang tertular Covid-19 sebanyak 362 orang.

Sementara jumlah total pasien Covid-19 di Pamekasan yang sudah sembuh tercatat bertambah tiga orang. Kini, jumlah total menjadi 317 orang.

Jumlah pasien meninggal dunia akibat Covid-19 ada 32 orang. Pasien yang masih menjalani perawatan tercatat 13 orang.


Editor : Umaya Khusniah

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network