Cawapres 2024 nomor urut 3, Mahfud MD saat berkampanye di hadapan ribuan petani dan nelayan di Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim), Jumat (29/12/2023). (Foto: Istimewa).

BANYUWANGI, iNews.id  - Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD bersama Capres Ganjar Pranowo siap memutihkan utang kredit macet seluruh petani dan nelayan Indonesia. Pemutihan ini dinilai agar mereka lebih produktif, maju dan sejahtera.

Pernyataan itu disampaikan Mahfud MD saat berkampanye di hadapan ribuan petani dan nelayan di Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) pada Jumat (29/12/2023).

Pria yang pernah menjabat ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini mengatakan, kredit macet dari nelayan dan petani jika ditotal sekitar Rp725 miliar.

"Utang petani dan nelayan hanya sekitar Rp725 miliar. Itu kecil dibandingkan dengan hasil rampasan korupsi yang jumlahnya sekarang mencapai ratusan triliun rupiah," ujar Mahfud.

Pria yang pernah menjabat menteri pertahanan (Menhan) tersebut menjelaskan, di antara kreditur merupakan nelayan dan petani kecil. Mereka inilah yang menjadi target Ganjar-Mahfud untuk dibantu menuju kesejahteraan.

Menurutnya, negara harus hadir menyelesaikan masalah nelayan dan petani. Kelompok masyarakat yang bekerja di sektor pertanian dan perikanan akan diberi perhatian khusus dan pembebasan utang.

"Kalau hanya diambil Rp 1 triliun untuk melunasi utang petani dan nelayan dan diproses secara sah. Pemerintah yang baru nanti akan membuat proses itu menjadi sah. Konsepnya bebas utang untuk petani dan nelayan," katanya.

Mahfud mengatakan, pihaknya akan mengoptimalkan pelatihan, pendampingan, dan modernisasi peralatan. Termasuk menyelesaikan persoalan subsidi solar untuk nelayan serta pupuk untuk petani. 

Selain itu, Ganjar-Mahfud juga menekankan urgensinya kedaulatan pangan. "Pada detik ini penting mewujudkan satu data Indonesia yang di dalamnya membuat data petani dan nelayan secara tepat. Dengan data ini, program bisa dilaksanakan dengan baik, lancar, dan tepat sasaran," ucapnya.


Editor : Kurnia Illahi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network