SAMPANG, iNews.id - Kecelakaan maut terjadi di sekitar alun-alun Trunojoyo, Kota Sampang, Jawa Timur, Selasa (7/11/2023). Kecelakaan tersebut menyebabkan satu orang tewas.
Kasat Lantas Polres Sampang AKP Rukimin mengungkapkan, korban tewas dalam perjalanan menuju rumah sakit. Selain itu, dua orang lainnya luka berat dan kini dirawat di rumah sakit.
"Warga yang menjadi korban tabrak lari dan meninggal bernama Faisol, warga Dusun Sentol, Desa Moktesareh, Kecamatan Kedungdung," ujar AKP Rukimin di Sampang, Rabu (8/11/2023).
Dia menyampaikan, peristiwa tabrak lari itu terjadi pukul 03.30 WIB. Korban, kata dia berboncengan sepeda motor Honda Vario dengan temannya, yaitu Feri (19 tahun) dan Saiful (17 tahun).
"Setibanya di lokasi kejadian, pengendara motor yang berboncengan tiga itu berbelok kanan tepat di depan Kantor BCA Sampang," ucapnya.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait