Ternak peliharan milik warga mendadak mati dengan sejumlah gejala seperti flu burung. (Foto: iNews/Sholahuddin)

MOJOKERTO, iNews.id – Puluhan ekor unggas peliharaan warga Kelurahan Gunung Gedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur (Jatim) mati mendadak. Kondisi ini terjadi sejak tiga hari terakhir. Satu persatu ayam milik warga terkapar dan mati.

Belum diketahui penyebab kematian puluhan unggas tersebut. Namun, warga menduga ayam mereka mati lantaran terserang virus flu burung. Pasalnya tidak ada gejala apapun pada ayam tersebut, hanya didapati mulut ayam mengeluarkan cairan seperti liur.

Sementara tubuh ayam membiru dan mengeluarkan bau busuk. Ciri-ciri fisik tersebut kata warga persis seperti unggas yang terserang flu buruk. Karena itu, mereka langsung memusnahkan puluhan unggas tersebut dengan cara dibakar, Selasa 22 Januari 2018 lalu. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Mojokerto telah mengambil sampel atas ayam yang mati tersebut. Dinkes mengimbau kepada warga untuk tidak melakukan kontak langsung dengan bangkai unggas yang mati mendadak.


Video Editor: Ihya’ Ulumuddin


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network